Hari ke-228: Tadabbur Surah Ar-Rum Ayat 16-24

Hari ke-228: Tadabbur Surah Ar-Rum Ayat 16-24

Ayat 16 meneruskan orang-orang menolak ayat-ayat Allah (Al-Qur’an) dan mengingkari  hari pertemuan akhirat, Allah akan masukkan  ke dalam siksaan neraka.

Ayat 17-24 menjelaskan bahwa kaum mukmin itu bertasbih (mensucikan Allah) di waktu pagi dan sore. Allah bersih dari sekutu-sekutu yang diciptakan manusia. Bukti-bukti kesucian-Nya dapat dilihat dari berbagai fakta kekuasaan-Nya di langit dan di bumi. Di antaranya:

  1. Mengeluarkan yang hidup dari mati, mengeluarkan yang mati dari yang hidup dan  menghidupkan bumi yang mati. Demikian pula manusia nanti dihidupkan setelah mati.
  2. Menciptakan manusia dari tanah dan kemudian bertebaran di seluruh kawasan bumi.
  3. Menjadikan pasangan hidup dari jenis sendiri (wanita) untuk mendapatkan ketenangan dan Allah jadikan di antara pasangan itu rasa cinta dan kasih sayang. Tanda kebesaran Allah ini bisa dipahami oleh orang yang berfikir.
  4. Penciptaan langit, bumi, perbedaan bahasa dan warna kulit manusia. Tanda kebesaran  Allah ini bisa dipahami oleh orang berilmu.
  5. Tidur di malam hari dan siang hari mencari rezeki. Tanda kebesaran Allah ini dapat diketahui oleh orang yang mau mendengarkan  ayat-ayat Allah.
  6. Allah perlihatkan kepada manusia kilat sehingga mereka merasakan takut dan harap. Takut agar tidak terkena petir dan harapan akan turunnya hujan dari langit. Dengan hujan itu  Allah hidupkan bumi setelah bumi itu mati.  Tanda-tanda kebesaran Allah ini hanya dapat diketahui oleh orang-orang yang berakal.

 

Tafsir Ibnu Katsir

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Amaliyah
Logo