Hari ke-276: Tadabbur Surah Asy-Syura Ayat 32-44

Hari ke-276: Tadabbur Surah Asy-Syura Ayat 32-44

Ayat 32 – 44 menjelaskan hal-hal berikut:

  1. Diantara bukti kebesaran Allah ialah perahu-perahu layar besar bisa berlayar di atas  laut melalui angin. Jika Allah tahan angin itu, maka perahu-perahu tersebut akan berhenti. Orang-orang sabar dan bersyukur akan memahaminya sebagai tanda kebesaran Allah. Allah kuasa menghancurkan kapal-kapal tersebut disebabkan dosa yang mereka lakukan. Namun, Allah memaafkan banyak dari kesalahan manusia. Dia mengetahui orang-orang yang membantah ayat-ayat-Nya. Mereka tidak akan mendapatkan jalan keluar dari azab Allah.
  2. Apa saja yang diberikan Allah di dunia kesenangan duniawi belaka. Orang-orang beriman dan bertawakkal pada Allah berorientasi akhirat. Ciri-ciri mereka ialah :
  • Menjauhkan  dosa-dosa besar dan zina.
  • Melaksanakan semua perintah Allah dan meninggalkan semua larangan-Nya.
  • Menegakkan salat.
  • Menerapkan sistem syura.
  • Menginfakkan sebagaian harta.
  • Membela diri saat dizalimi dan membalasnya dengan setimpal. Namun, memaafkannya lebih mulia dan lebih besar pahalanya di sisi Allah.
  • Orang yang membela diri dari kezaliman yang dihadapinya adalah benar. Yang salah itu ialah yang melakukan kezaliman kepada manusia dan bertindak menyalahi hukum Allah di atas bumi. Bagi mereka adalah azab neraka.
  • Orang yang disesatkan Allah tidak akan ada penolongnya. Kamu akan melihat orang-orang kafir itu saat melihat azab neraka, mereka meminta dikembalikan ke dunia.

 

Tafsir Ibnu Katsir

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Amaliyah
Logo